Top Social

Kilas Buku: The Secrets of the Immortal Nicholas Flamel #1, The Alchemyst

|
The Secrests of the Immortal Nicholas Flamel #1, The Alchemyst
Pengarang: Michael Scott
Penerjemah: Berliani M Nugrahani
Terbit: 2008
Penerbit: Penerbit Matahati
Tebal: 504 halaman


Oke, di mana saya harus mulai. Biasanya saya memulai dengan menceritakan sedikit sinopsis tentang kejadian di dalam novel. Namun kali ini sepertinya saya harus memulai dari latar belakang sejarah terlebih dahulu. Di Perancis jaman dahulu kala ada seseorang yang dilegendakan memiliki kemampuan di bidang alchemist bernama Nicholas Flamel. Konon, si alchemist ini dapat membuat ramuan untuk hidup abadi. Rumor ini dikuatkan dengan legenda bahwa kuburan sang alchemist kosong ketika dibongkar. Cerita pembuka ini cukup menarik untuk penggemar cerita legenda dan sejarah seperti saya. Mari kita lanjutkan ke sinopsis sekarang.

Josh Newman dan saudari kembarnya, Sophie sedang bekerja sambilan sembari mengisi liburan musim panas mereka. Josh bekerja di sebuah toko buku kecil milik Nick Fleming, sedangkan Sophie di sebuah kios kopi yang berdekatan lokasinya. Tiba-tiba toko buku Nick tersebut diserang dengan sihir oleh seseorang yang mencari sebuah buku yang dimiliki Nick. Selanjutnya diketahui bahwa penyerang toko buku itu adalah Dr. John Dee yang mencari buku legendaris Abraham sang Penyihir, atau biasa disebut Codex. Di dalam Codex tersebut dikisahkan terdapat pengetahuan untuk membuat ramuan hidup abadi. Codex tersebut ternyata dijaga oleh Nick, yang tak lain dan tak bukan adalah (ya tepat sekali) Nicholas Flamel. Codex tersebut berhasil direbut oleh Dr. Dee, namun dua halaman yang vital untuk pembuatan ramuan berhasil dirobek dan disimpan oleh Josh.


Selanjutnya, kejar mengejar pun dimulai. Nick dan istrinya, Perenelle Flamel meyakini bahwa Josh dan Sophie bukanlah anak kembar biasa, melainkan kembar legendaris yang diramalkan dalam Codex oleh Abraham. "Satu untuk menyelamatkan dunia, satu untuk menghancurkan dunia". Suami istri tersebut membawa dan membujuk Josh dan Sophie untuk dibangkitkan (awakening) kekuatan sihirnya. Jika tidak seluruh dunia akan dilanda kehancuran. Nick dan Perenelle berpacu dengan waktu (karena tidak bisa membuat ramuan hidup abadi lagi) untuk membangkitkan kekuatan si kembar sebelum semuanya terlambat.

....

Menurut saya, buku ini sangat menarik karena penulis mencoba menyatukan legenda dengan dunia masa kini. Tokoh-tokoh dalam buku inipun sebagian besar memang ada atau paling tidak menjadi legenda, seperti Nicholas Flamel dan Dr. John Dee. Tak hanya tentang manusianya, Michael Scott juga mengangkat tentang tokoh mitologi, seperti Scathach, Morrigan, Bastet, dan Hekate. Awalnya, saya agak heran mengapa Scott memilih tokoh mitologi yang kurang saya kenal. Mungkin ia ingin memperkenalkan bahwa mitologi itu tidak sekedar milik Yunani, Romawi, atau Mesir seperti karya-karya Rick Riordan. Saya juga agak terkejut begitu mengetahui ternyata Dr. Dee memiliki Excalibur, yang digambarkan sebagai pedang dengan elemen es (yang nanti ternyata memiliki peran penting hingga seri terakhir buku ini).

Oke, itu tentang legenda-legendanya. Selanjutnya saya akan membahas tentang tata dunianya. Buku ini menggambarkan bahwa saat ini dunia dikuasai oleh bangsa manusia atau Humani. Namun, jauh sebelum itu, ternyata ada beberapa generasi yang menguasai dunia, dari Archon, Elder, dan Next Generation (saya tidak terlalu ingat urutannya bagaimana). Tokoh-tokoh legenda yang biasa dianggap dewa, seperti Morrigan, Bastet, atau Hekate masuk dalam kategori Elder, sedangkat Scathach masuk dalam kategori New Generation yang lebih muda. Cukup menarik bukan?

Kembali ke masa ini, Josh dan Sophie digambarkan sebagai anak-anak jaman sekarang yang tak bisa lepas dari laptop, ipod, dan semacamnya. Mereka berdua tinggal berpindah-pindah karena mengikuti orang tua mereka yang berprofesi sebagai arkeolog, sehingga sedikit banyak mereka mengetahui tentang legenda-legenda tersebut. Konflik batin pada diri mereka diangkat sedikit ketika mengetahui tentang ramalan dalam Codex, siapakah yang menyelamatkan dunia? Siapakah yang menghancurkan dunia?

Tokoh protagonis (Nicholas dan Perenelle Flamel) dan antagonis (Dr. John Dee) di sini memiliki kekuatan yang cukup seimbang. Nicholas memiliki kemampuan alchemist dan tahu banyak hal. Perenelle memiliki pengetahuan sihir yang diakui oleh lawan-lawannya. Sementara Dr. John Dee dengan kecerdikan dan sokongan kekuatan dari Elder-nya.

Sekali lagi, buku ini sangat menarik untuk penggemar legenda dan mitologi (seperti saya). Jadi, selamat membaca.. :D



1 comment on "Kilas Buku: The Secrets of the Immortal Nicholas Flamel #1, The Alchemyst"

EMOTICON
Klik the button below to show emoticons and the its code
Hide Emoticon
Show Emoticon
:D
 
:)
 
:h
 
:a
 
:e
 
:f
 
:p
 
:v
 
:i
 
:j
 
:k
 
:(
 
:c
 
:n
 
:z
 
:g
 
:q
 
:r
 
:s
:t
 
:o
 
:x
 
:w
 
:m
 
:y
 
:b
 
:1
 
:2
 
:3
 
:4
 
:5
:6
 
:7
 
:8
 
:9

Custom Post Signature