Pages

2.06.2017

Kilas Buku: One Foot in the Grave


Warning: Spoiler alert

Jika kemarin saya mengulas buku pertama, maka kini saya menulis lanjutannya. Cek di sini untuk buku pertama.
Cat kini bekerja dengan FBI bagian urusan tak kasat mata, semacam vampir. Yah karena dia memang blasteran vampir dan manusia. Sudah beberapa lama ini Cat kabur dari Bones. Ia tidak ingin Bones diburu oleh banyak musuh yang ingin menghabisinya baik dari pihak manusia maupun pihak vampir sendiri. Sayangnya Cat harus bertemu lagi dengan Bones. Hal ini membuat situasi semakin rumit buat Cat. Di satu sisi ia ingin meninggalkan Bones lagi, di sisi lain ia membutuhkan pertolongannya. Karena kini ada musuh yang benar-benar ingin membunuh Cat. Kita tidak tahu apakah Bones mau kembali membantu Cat.

Ah! Saya harus bertahan sepanjang cerita. Entah karena saya masih tidak suka dengan genre pararom ataukah yang lain. Yang jelas saya masih merasa 'cukup muak' setelah serial Twilight saya lahap. Tapi yah, saya akui ceritanya cukup jelas alurnya, dan menarik.

Heroine

Setidaknya, yah setidaknya, Cat tidak seperti Bella yang berperan sebagai damsel in distress. Cat adalah cewek tangguh yang tidak suka mengharapkan bantuan orang lain. Ia juga tidak baperan, kalau mau dibandingkan dengan Bella lagi. Cat cewek yang mandiri, bahkan cenderung egois karena sangat senang bekerja sendirian tanpa peduli nyawanya hampir hilang. She is really a heroine like Buffy.

Recommended

Sangat direkomendasikan untuk cewek-cewek yang suka dengan genre berbau paranormal romance. Bones benar-benar vampir tua yang menawan. Sementara Bella adalah cewek cantik yang jago berantem. :D

Informasi Buku:

Judul: One Foot in the Grave
Pengarang: Jeaniene Frost
Penerjemah: Endang Sulistyowati
Tebal: 498 halaman, paperback
Penerbit: Dastan Books, 2011 (pertama kali terbit Mei 2008)

No comments:

Post a Comment