Judul: Si Buaya Raksasa
Judul Asli: The Enormous Crocodile
Pengarang: Roald Dahl
Alihbahasa: Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Cetakan: 2006 (pertama kali terbit 1978)
Tebal: 64 halaman
Rating: 3 / 5
Rentang Usia: 6 tahun
Di sebuah sungai di dalam hutan terdapat dua ekor buaya, si buaya raksasa dan si buaya yang tidak terlalu besar. Mereka sedang mengobrol santai soal makanan. Si buaya raksasa sangat ingin memakan anak-anak kecil sebagai makan malamnya dan ia sangat yakin sekali bahwa menu terbaik dan paling enak adalah anak-anak kecil. Sementara si buaya yang tidak terlalu besar bersifat realistis, dia hanya ingin memakan ikan-ikan di sungai sebagai makan malamnya nanti. Lantas si buaya raksasa mengejek si buaya tak terlalu besar bahwa ia hanya sosok yang tidak mau berusaha untuk mencari makan malam yang paling enak (yakni manusia) dan hanya nongkrong malas-malasan di sungai tanpa mendapat apapun kecuali ikan-ikan kecil. Si buaya tak terlalu besar tidak peduli akan ejekan si buaya raksasa, ia bersikeras pada pendiriannya sementara si buaya raksasa pergi ke kota untuk berburu anak-anak kecil.
Si buaya raksasa memiliki beberapa rencana jitu dan busuk untuk menangkap anak-anak kecil. Namun apakah ia berhasil?
Cerita yang ditulis Dahl ini sederhana, tidak neko-neko namun penuh pesan moral. Pertama, dilihat dari pendapat si buaya raksasa mengenai si buaya tak terlalu besar yang tidak mau susah payah mencari makanan hingga ke kota. Dalam sisi ini si buaya raksasa cukup benar. Ia secara tidak langsung berpendapat bahwa orang yang diam-diam saja tanpa mau berusaha akan tidak mendapat apapun. Sedikit usaha berarti sedikit pendapatan dan besar usaha kemungkinan akan mendapat pendapatan yang lebih besar. Namun sebenarnya titik pentingnya bukanlah pendapatan, akan tetapi seberapa mampu dan jauh kita berusaha dan optimis.
Pesan moral kedua, rencana jahat apapun yang kita miliki akan berakibat buruk kepada diri kita sendiri. Seperti apa yang direncanakan buaya raksasa untuk menangkap anak-anak kecil sebagai santapannya. Berkali-kali ia berusaha maka selalu berujung pada kegagalan. Dan pada akhirnya ia gagal total.
Buku ini cocok dibaca anak-anak usia 6 tahun. Atau bisa juga dijadikan dongeng (dibacakan) kepada anak-anak yang berusia lebih muda daripada 6 tahun. :)
Ulasan ini diikutsertakan pada FYE; Fun Year Event with Children's Lit: Fun Month 4
oleh Bzee dan Read-a-long with Roald Dahl oleh Hobby Buku.
Bagi yang ingin ikut serta silakan lihat syarat dan ketentuan disini dan disini.
No comments:
Post a Comment